PALEMBANG, KOMPAS.com - Sriwijaya FC batal merekrut
striker Semen Padang, Edward Wilson Junior. Sebagai gantinya, Sriwijaya
FC kini ditawari penyerang asal Spanyol, Ruben Reyes Diaz.
Seperti
yang dimuat pada situs resmi klub, Direktur Teknik dan SDM PT SOM,
Hendri Zainuddin mengatakan Sriwijaya FC akan terlebih dahulu melihat
kemampuan Reyes yang pernah bermain untuk beberapa klub terkenal Spanyol
antara lain Villarreal, Getafe, dan Rayo Vallecano.
"Reyes
rencananya akan datang ke Palembang, Rabu (26/9/2012) nanti. Kami ingin
lebih dahulu melihat kemampuannya sebelum bernegosiasi. Meski dia pernah
bermain untuk klub-klub besar, kami ingin tahu apakah dia masih sehebat
dulu atau tidak," jelas Hendri.
Reyes adalah gelandang berusia 33
tahun yang sempat merumput di Villarreal (2002), Getafe (2003-04), dan
Rayo Vallecano (2007-10).
Musim lalu, pemain bertinggi badan 1,89
meter tersebut bermain untuk klub yang bermain di klub divisi empat
Spanyol, FC Palencia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar